[HOAKS] - ANAK YATIM PALESTINA TERLANTAR DI RAFAH


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Jumat, 15 Mar 2024

DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial Instagram tentang seorang anak yatim Palestina yang terlantar sendirian di Rafah pada 12 Februari 2024.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, bahwa klaim tersebut adalah tidak benar. Dikutip dari laman reuters.com (20/02/2024), video yang menunjukkan seorang gadis kecil tampak tertidur di jalan sudah beredar sejak, paling tidak, Mei 2023.

Selain itu, juga ditemukan sebuah unggahan di X tanggal 11 Februari 2024 berjudul "Rafah Today," yang mana diunggah juga di Facebook, dengan gambar anak-anak yatim piatu Palestina ditinggalkan kesepian. Gambar ini berjudul “Anak yatim piatu di Rafah. Tidur adalah satu-satunya tempat berlindung mereka, kedamaian untuk sementara waktu, yang sangat singkat.”

Namun, baik video maupun gambar yang beredar juga memuat teks dalam bahasa Turki yang dilapis pada gambar gadis tersebut. Tulisan itu berbunyi “anak-anak harus tidur di rumah,” dengan membubuhkan nama akun Instagram asal Turki.

Asal usul video tersebut tidak dapat dilacak, akan tetapi diperkirakan video ini sudah ada sejak 17 Mei 2023. Video dibagikan di Instagram dan diunggah oleh seorang blogger asal Iran, namun Blogger tersebut tidak segera menanggapi permintaan komentar dari Reuters.

KESIMPULAN
Informasi tentang video seorang anak yatim Palestina terlantar di Rafah pada 12 Februari 2024, adalah tidak benar. Faktanya, asal-usul video tersebut tidak dapat dilacak, namun video diketahui sudah lama beredar sejak Mei 2023, atau beberapa bulan sebelum serangan Israel ke Gaza sejak peristiwa penyerangan pasukan perlawanan Palestina ke Israel pada 7 Oktober 2023.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.reuters.com/fact-check/video-little-girl-sleeping-street-predates-israel-hamas-war-2024-02-20/

  2. https://www.instagram.com/p/CsWaV5krku0/

Bagikan: