[HOAKS] - AMBIANCE, FILM DENGAN DURASI TERPANJANG DALAM SEJARAH


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Rabu, 02 Nov 2022

DISINFORMASI
Beredar informasi di media sosial Facebook tentang film “Ambiance” yang diklaim sebagai film terlama sepanjang sejarah berdurasi 720 jam dengan trailer berdurasi 7 jam.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui bahwa klaim mengenai film “Ambiance” terlama sepanjang sejarah berdurasi 720 jam adalah salah.

Dilansir dari laman kompas.com (29/10/2022), film "Ambiance" merupakan film dokumenter surealis yang dirilis pada 31 Desember 2020 besutan sutradara asal Swedia, Anders Weberg. Meski demikian, Anders telah meluncurkan trailer berdurasi 72 menit pada 2014 dan trailer lainnya dengan total 7 jam 20 menit pada dua tahun berikutnya.

Dilansir dari independent.co.uk (16/08/2020), terlepas dari durasinya yang fantastis namun film "Ambiance" bukanlah film terpanjang dalam sejarah. Film terpanjang yang pernah tercatat adalah dokumenter eksperimental yang disutradarai oleh Erika Magnusson dan Daniel Andersson, dengan judul “Logistic” pada 2012 yang berdurasi 857 jam atau 35 hari dan 17 jam.

Adapun, menurut Guinness World Record rekor fim dokumenter terpanjang jatuh pada film "100 Years of Chrysostom" yang rilis pada 19 April 2019. Rekor ini diberikan kepada sutradara asal India, Blessy Ipe Thomas, atas film tentang kehidupan uskup terlama yang berkuasa di gereja Marthoma, dr Phillippose Mar Chrysostom. Durasinya yakni 48 jam 10 menit.

KESIMPULAN 
Informasi bahwa film “Ambiance” adalah film terlama sepanjang sejarah berdurasi 720 jam, adalah tidak benar. Faktanya, film terpanjang yang pernah tercatat berjudul "Logistic" dengan durasi 857 jam, sedangkan menurut Guinness World Record rekor fim dokumenter terpanjang jatuh pada film "100 Years of Chrysostom" dengan durasi 48 jam 10 menit.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/10/29/141400382/-klarifikasi-film-terlama-sepanjang-sejarah-berdurasi-720-jam?page=all

  2. 2.       https://www.indiependent.co.uk/720-hour-ambiance-to-be-longest-film-made-that-doesnt-exist/#:~:text=Despite this impressive length, Ambiancé,35 days and 17 hours

  3. 3.       https://www.imdb.com/title/tt8273150/

  4. 4.       https://www.guinnessworldrecords.com/world-records/74647-longest-film-documentary

Bagikan: