[HOAKS] - CAMPURAN ASAM SITRAT DAN PEMUTIH AMPUH MEMBERSIHKAN PERABOT RUMAH


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Selasa, 08 Feb 2022

DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang memperlihatkan tips menggunakan campuran asam sitrat dan pemutih sebagai cairan pembersih perabot rumah. Diklaim, tips tersebut adalah teknik terbaru membersihkan perabot rumah tangga tanpa ribet.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dalam kompas.com (25/01/2022) tips tersebut keliru dan dapat menimbulkan efek berbahaya.

Peneliti dan dosen toksikologi dari Departemen Kimia Fakultas MIPA Universitas Indonesia (UI), Budiawan mengatakan mencampurkan asam sitrat dengan pemutih dapat menimbulkan pelepasan gas klorin.

"Pemutih mengandung di antaranya zat aktif natrium hipoklorit. Jika ditambah asam, yang mungkin terjadi kenaikan sifat keasamannya dan pelepasan gas klorin (Cl2)," kata Budiawan (24/01/2022).

Menurut Budiawan, campuran natrium hipoklorit dan zat asam dalam keadaan terlarut (larutan) bersifat tidak stabil dan mudah terurai, sehingga dapat membebaskan gas klorin. Selain itu, campuran tersebut juga dapat memicu terbentuknya zat asam hipiklorida (HCLO).

"Jika terbentuk gas klorin, akan mengganggu sistem pernapasan jika terhirup juga efek pusing kepala, sedang hipoklorit bersifat iritasi kulit (kulit terasa perih/ terbakar)," jelasnya.

Selain itu, dilaporkan dalam suara.com (01/01/2019) mencampur cairan pemutih dengan perlengkapan pembersih rumah seperti semir furnitur, pembersih jendela, pembersih oven atau apa pun yang mengandung amonia, justru dapat menghasilkan uap kloramin yang dapat menyebabkan mual-mual, batuk, sesak napas, bahkan pneumonia.

KESIMPULAN
Informasi dalam video tentang tips menggunakan campuran asam sitrat dan pemutih sebagai cairan pembersih perabot rumah, adalah tidak benar. Faktanya, mencampurkan asam sitrat dengan pemutih dapat menimbulkan efek berbahaya dengan pelepasan gas klorin yang dapat menyebabkan mual-mual, batuk, sesak napas, bahkan pneumonia.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/01/25/102400482/-hoaks-tips-ampuh-membersihkan-perabot-rumah-dengan-asam-sitrat-dan

  2. 2. https://www.suara.com/health/2019/01/01/115436/jadi-gas-beracun-ini-4-bahan-cairan-pembersih-yang-dilarang-dicampur

Bagikan: