[HOAKS] - CINCIN PERUSAK SURAT SUARA PEMILU 2024
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
DISINFORMASI
Beredar sebuah foto di media sosial Facebook yang diklaim sebagai foto cincin perusak surat suara untuk Pemilu 2024.
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, diketahui bahwa klaim tersebut tidak benar. Dilansir dari kompas.com (06/02/2024), isu adanya cincin perusak surat suara ini sudah beredar sejak Pemilu 2019 dan sudah diklarifikasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI.
Dari acuan tersebut, Tim Jalahoaks menelusuri ke laman resmi Kemenkominfo, yakni kominfo.go.id. Dari penelusuran itu ditemukan artikel di kominfo.go.id (09/04/2019), yang menyatakan adanya cincin perusak surat suara pernah beredar di masa menjelang pencoblosan Pemilu 2019. Dalam klarifikasinya dijelaskan, belum ditemukan bukti terkait adanya cincin khusus berujung tajam yang dapat merusak surat suara, maupun laporan dari masyarakat mengenai penangkapan oknum KPPS perusak suara menggunakan cincin khusus berujung tajam tersebut.
KESIMPULAN
Informasi tentang cincin perusak surat suara untuk Pemilu 2024, adalah tidak benar. Faktanya, isu cincin perusak surat suara merupakan hoaks lama yang berulang kembali dan sudah diklarifikasi faktanya oleh Kemenkominfo pada 2019. Adapun, belum ditemukan bukti adanya cincin perusak surat suara maupun laporan masyarakat terkait cincin khusus berujung tajam tersebut.
SUMBER FAKTA:
https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/02/06/085400482/hoaks-cincin-perusak-surat-suara-pemilu-2024?page=all#page2
https://www.kominfo.go.id/content/detail/17834/disinformasi-cincin-perusak-surat-suara/0/laporan_isu_hoaks