[HOAKS] - DIGIGIT ANJING RABIES, SEORANG ANAK MENGGONGGONG DAN MENJERIT SEPERTI ANJING
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
DISINFORMASI
Beredar di media sosial Facebook yang memperlihatkan seorang anak kecil menggonggong setelah digigit anjing rabies
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, diketahui bahwa anak kecil menggonggong setelah digigit anjing rabies adalah Tidak Benar.
Dilansir dari laman kompas.com (23/04/2022) Diketahui anak dalam video tersebut berasal dari daerah Kota Yingde, Prefektur Qingyuan, Provinsi Guangdong, China dan video itu sudah ada sejak 14 Maret 2018.
Detasemen internet Kepolisian Yingde menelusuri kebenaran informasi tersebut dengan meminta keterangan dari Departemen Pencegahan Epidemi, Kota Yingde. Hasilnya, tidak ada satupun laporan rabies yang diterima oleh department tersebut.
Menurut Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit di China, Rabies atau dikenal juga sebagai penyakit menular akut yang disebabkan oleh virus rabies. Penyakit itu mempengaruhi sistem saraf pusat, dan gejala yang khas yang timbul pada penderita umumnya meliputi hidrofobia, fotobia, dsifagia, mania, dan lain-lain yang kemudian diikuti kegagalan pernapasan dan peredaran darah.
Detasemen Internet Kepolisian Yingde menyimpulkan, meskipun sumber asli dari video dan penyakit anak tersebut masih harus diverifikasi, klaim bahwa rabies akan membuat seseorang menggonggong seperti anjing adalah hoaks.
KESIMPULAN
Klaim seorang anak kecil menggonggong setelah digigit anjing rabies adalah Tidak Benar. Faktanya anak dalam video tersebut berasal dari daerah Kota Yingde, Prefektur Qingyuan, Provinsi Guangdong, China dan video itu sudah ada sejak 14 Maret 2018. Kepolisian dan pusat Pencegahan dan pengendalian Penyakit setempat sudah memastikan klaim bahwa rabies akan membuat seseorang menggonggong seperti anjing adalah hoaks.
SUMBER FAKTA:
1. Â Â Â https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/04/23/173600282/-hoaks-video-anak-kecil-di-china-menggonggong-setelah-digigit-anjing?page=2
2. Â Â Â https://periksafakta.id/2022/04/23/salah-video-seorang-anak-menggonggong-setelah-digigit-anjing-rabies/