[HOAKS] - FOTO ALAT TES COVID-19 DENGAN HASIL YANG SUDAH DITENTUKAN


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Rabu, 01 Des 2021

DISINFORMASI

Beredar di media sosial Facebook informasi mengenai foto yang memperlihatkan alat tes Covid-19 yang sudah berlabel hasil tes baik positif dan negatif. Disebutkan, alat tes itu digunakan untuk mencari keuntungan. 

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, dilansir dari laman kominfo.go.id (24/11/2021) telah diklarifikasi bahwa foto yang memperlihatkan alat tes Covid-19 yang sudah bertanda positif dan negatif. Disebutkan, alat tes itu digunakan untuk mencari keuntungan adalah Salah.

Dikutip reuters.com, bahwa dijelaskan produk yang ditampilkan di postingan adalah Alat Tes Cepat Panbio™ Covid-19 Ag. Literatur produk ini menyebutkan bahwa yang dimaksudkan dengan kontrol positif dan negatif secara khusus diformulasikan dan dibuat untuk memastikan kinerja Panbio™ Covid-19 Ag Rapid Test Device dan digunakan untuk memverifikasi kemampuan pengguna dalam melakukan pengujian dan menginterpretasikan hasilnya dengan benar. Praktek laboratorium yang baik menyarankan penggunaan kontrol positif dan negatif untuk memastikan bahwa reagen uji berfungsi dan pengujian dilakukan dengan benar, bukan bermakna sebagai hasil dari tes Covid-19.

KESIMPULAN

Foto yang memperlihatkan alat tes Covid-19 yang sudah berlabel hasil tes baik positif dan negatif untuk mencari keuntungan adalah tidak benar. Faktanya Literatur produk ini menyebutkan bahwa yang dimaksudkan dengan kontrol positif dan negatif secara khusus diformulasikan dan dibuat untuk memastikan kinerja Panbio™ Covid-19 Ag Rapid Test Device dan digunakan untuk memverifikasi kemampuan pengguna dalam melakukan pengujian dan menginterpretasikan hasilnya dengan benar.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://www.kominfo.go.id/content/detail/38316/disinformasi-foto-alat-tes-pcr-sudah-ada-keterangan-positif-dan-negatif-untuk-mencari-target-sasaran/0/laporan_isu_hoaks

  2. 2. https://m.medcom.id/telusur/cek-fakta/0k849G2k-cek-fakta-foto-alat-tes-covid-19-sudah-berlabel-positif-begini-faktanya

  3. 3. www.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/amp/pr-013123378/cek-fakta-beredar-foto-alat-tes-covid-19-menunjukkan-label-positif-dan-negatif-simak-faktanya

  4. 4. https://turnbackhoax.id/2021/11/30/salah-rapid-test-device-berlabel-positif-dan-negatif-sudah-dimuat-virus/

Bagikan: