[HOAKS] - FOTO GUBERNUR ANIES BASWEDAN PERKENALKAN ALL JAKARTA WATERPARK


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Jumat, 21 Jan 2022

DISINFORMASI
Beredar postingan foto di Facebook yang memperlihatkan Gubernur Anies Baswedan dengan latar banjir di suatu tempat bernarasikan “PERKENALKAN ALL JAKARTA WATER PARK.”

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, diketahui bahwa foto tersebut hasil suntingan. Foto tersebut merupakan foto banjir di Kelapa Gading pada tahun 2015 yang disunting dengan membalikkan posisi kiri-kanan foto dan menambahkan foto Gubernur Anies Baswedan. 

Foto banjir di Kelapa Gading tersebut sempat digunakan pada salah satu artikel di viva.co.id dengan judul artikel “Banjir Belum Surut, Toko-toko di Kelapa Gading Masih Tutup” yang tayang pada 11 Februari 2015.

KESIMPULAN
Informasi dalam foto Gubernur Anies Baswedan memperkenalkan All Jakarta Water Park, adalah tidak benar. Faktanya, foto tersebut merupakan hasil suntingan dari foto banjir di Kelapa Gading pada tahun 2015, yang disunting dengan membalikkan posisi kiri-kanan foto dan menambahkan foto Gubernur Anies Baswedan.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/VNng6MAb-cek-fakta-foto-anies-perkenalkan-jakarta-jadi-waterpark-ini-faktanya

  2. 2.       https://turnbackhoax.id/2019/12/20/salah-all-jakarta-water-park/

  3. 3.       https://www.viva.co.id/berita/metro/588433-banjir-belum-surut-toko-toko-di-kelapa-gading-masih-tutup

  4.  

Bagikan: