[HOAKS] - FOTO GUBERNUR ANIES DI DALAM SUMUR RESAPAN


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Senin, 10 Jan 2022

DISINFORMASI

Beredar postingan Facebook yang menampilkan foto Gubernur Anies Baswedan di dalam sumur resapan.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran diketahui bahwa postingan foto itu merupakan hasil suntingan atau editan. Foto aslinya merupakan foto saat Gubernur Anies Baswedan meninjau kejadian banjir pada tahun 2017 di Jati Padang. Foto tersebut sudah pernah digunakan di sejumlah media.

KESIMPULAN

Postingan foto Gubernur Anies di dalam sumur resapan adalah tidak benar. Faktanya, foto tersebut merupakan hasil suntingan foto saat Gubernur Anies meninjau banjir di DKI Jakarta pada tahun 2017.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://megapolitan.kompas.com/read/2017/12/12/10160721/anies-banjir-dan-genangan-di-jakarta-kemarin-itu-tanggung-jawab-saya

  2. 2.       https://metro.tempo.co/read/1041456/datang-ke-jatipadang-anies-baswedan-dihadang-banjir-semeter

Bagikan: