[HOAKS] - FOTO MARK ZUCKERBERG MEMBAWA TULISAN “I STAND WITH ISRAEL”


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Kamis, 01 Jan 1970

DISINFORMASI

Beredar sebuah foto Mark Zuckerberg membawa tulisan “I Stand With Israel”. Postingan yang diupload tersebut beredar di tengah pemberitaan mengenai konflik antara Israel-Palestina.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, telah diklarifikasi dalam akun penangkal hoaks turnbackhoax.id (02/06/2021) bahwa setelah dilakukan penelusuran fakta terkait, foto Mark Zuckerberg yang membawa plakat bertulisakan “I Stand With Israel” adalah hasil editan.

Tulisan aslinya adalah “THANKS!”. Foto yang asli beredar di internet sejak tahun 2010.

Dilansir dari techcrunch.com, CEO Facebook tersebut sedang merayakan pencapaian 500 juta pengguna Facebook pada tahun 2010. Mark membawa plakat bertuliskan “THANKS!” untuk mengucapkan terima kasih kepada para pengguna media sosial dari seluruh dunia yang sudah bergabung dengan Facebook.

Selain itu, dalam medcom.id (02/06/2021) diinformasikan bahwa foto Mark Zuckerberg membawa tulisan “I Stand With Israel”, adalah hoaks.

KESIMPULAN

Foto Mark Zuckerberg membawa tulisan “I Stand With Israel”, adalah tidak benar. Faktanya, foto tersebut merupakan hasil editan atau suntingan dari foto yang ditemukan bertuliskan “THANKS!” bukan “I Stand With Israel”, yang dimanipulasi oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://turnbackhoax.id/2021/06/02/salah-gambar-mark-zuckerberg-membawa-plakat-bertuliskan-i-stand-with-israel/

  2. 2. https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/0kpoXxWb-cek-fakta-viral-foto-bos-facebook-mark-zuckerberg-dukung-israel-begini-faktanya

  3. 3. https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-hoaks-foto-mark-zuckerberg-bertuliskan-i-stand-with-israel.html

  4. 4. https://www.suara.com/news/2021/06/02/141658/cek-fakta-benarkah-pendiri-facebook-mark-zuckerberg-berjuang-bersama-israel

Bagikan: