[HOAKS] - GUBERNUR ANIES BASWEDAN MENDAPAT GELAR AMIRUL AMANAH DARI PEMERINTAH ARAB SAUDI


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Selasa, 17 Mei 2022

DISINFORMASI

Beredar postingan foto di Facebook yang menyebutkan bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendapatkan gelar Amirul Amanah dari Pemerintah Arab Saudi.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui hal tersebut tidak benar. Dilansir dari merdeka.com, diketahui bahwa foto tersebut bukan foto penganugerahan gelar Amirul Amanah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dari pihak Arab Saudi. 

Foto itu diambil saat Anies mendapat jubah dari President of the Holy Quran Councils, Al Syekh Muafaq Bin Kadasa Al Ghamdi, di sebuah gedung pertemuan di Kota Jeddah pada Kamis (7/9/2017) silam. Foto tersebut diketahui telah digunakan dalam artikel berjudul “Anies Baswedan Dapat Hadiah Jubah dari Seorang Syekh di Jeddah” yang tayang di kumparan.com pada 8 September 2017.

KESIMPULAN

Klaim foto Gubernur Anies saat menerima gelar Amirul Amanah dari Arab Saudi adalah tidak benar. Faktanya, foto itu merupakan momen saat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Anies mendapat jubah dari President of the Holy Quran Councils, Al Syekh Muafaq Bin Kadasa Al Ghamdi, di sebuah gedung pertemuan di Kota Jeddah pada Kamis (7/9/2017) silam.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-anies-baswedan-dapat-gelar-amirul-amanah-dari-arab-saudi.html

  2. 2. https://kumparan.com/kumparannews/anies-baswedan-dapat-hadiah-jubah-dari-seorang-syekh-di-jeddah/1

  3. 3. https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/5b2GnWVk-cek-fakta-foto-anies-baswedan-mendapat-gelar-amirul-amanah-dari-arab-saudi-ini-faktanya

Bagikan: