[HOAKS] - HASIL PENELITIAN TERBARU: VAKSIN COVID-19 MENURUNKAN TINGKAT KESUBURAN PRIA


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Senin, 25 Jul 2022

DISINFORMASI

Beredar di media sosial Twitter informasi mengenai vaksin Covid-19 menurunkan kesuburan pria. 

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, klaim bahwa  vaksin Covid-19 menurunkan kesuburan pria. Cuitan oleh @GratisTerbaik tersebut sudah diposting kembali sebanyak 312 adalah Tidak Benar.

Dilansir dari laman covid19.go.id (19/07/2022) Menurut peneliti di University of Miami yang mempelajari kualitas sperma dari 45 sukarelawan sehat sebelum suntikan pertama dan 70 hari setelah suntikan kedua. Mereka menemukan tidak ada “penurunan signifikan dalam parameter sperma” setelah mengambil dua dosis vaksin mRNA.

WHO juga mengungkapkan jika vaksin tidak menimbulkan masalah kesuburan pada laki-laki maupun perempuan.Menurut penelitian yang terus dikembangkan oleh WHO, hingga kini belum ada bukti nyata yang menyebutkan vaksin Covid-19 menimbulkan masalah pada organ-organ reproduksi manusia. Di sisi lain, bukti manfaat dan khasiat vaksin untuk mencegah paparan Covid-19 justru semakin banyak.

KESIMPULAN

Klaim bahwa vaksin Covid-19 menurunkan kesuburan pria adalah tidak benar. Faktanya belum ada bukti nyata yang menyebutkan vaksin covid-19 menimbulkan masalah pada organ reproduksi pria manusia. Di sisi lain bukti manfaat dan khasiat vaksin untuk mencegah paparan covid-19 justru semakin banyak.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://covid19.go.id/artikel/2022/07/20/salah-vaksin-covid-19-menurunkan-fertilitas-pria

  2. 2.       https://kabarmegapolitan.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/pr-1745053955/cek-fakta-masak-sih-vaksin-covid-19-bikin-pria-mandul-cek-faktanya-disini

  3. 3.       https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/dN6aM7RK-cek-fakta-vaksin-covid-19-bisa-menurunkan-kesuburan-pria-cek-dulu-faktanya

Bagikan: