[HOAKS] - JEMBATAN BALTIMORE DI AS RUNTUH KARENA LEDAKAN DINAMIT


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Kamis, 04 Apr 2024

DISINFORMASI
Beredar informasi di media sosial Facebook yang mengklaim bahwa Jembatan Francis Scott Key di Baltimore, Maryland, Amerika Serikat (AS), runtuh akibat ledakan dinamit.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dalam kompas.com (28/03/2024) bahwa seperti diberitakan berbagai media massa asing, Jembatan Francis Scott Key runtuh bukan diakibatkan oleh ledakan dinamit melainkan ditabrak oleh kapal kontainer. Bagian utama dari jembatan tersebut putus dan runtuh, menyebabkan beberapa kendaraan jatuh ke Sungai.

Dilaporkan dalam reuters.com (02/04/2024), pihak kepolisian setempat mengatakan, tidak ada indikasi aksi terorisme dalam kecelakaan tersebut. Kecelakaan bermula setelah kapal kontainer Dali berbendera Singapura berangkat dari Baltimore menuju ke Kolomba, Sri Lanka. Pada pukul 01.24 waktu setempat, kapal tersebut kehilangan daya. Tiga menit kemudian, kapal itu menabrak tiang penyangga jembatan.

KESIMPULAN
Informasi tentang Jembatan Francis Scott Key di Baltimore runtuh akibat ledakan dinamit, adalah tidak benar. Faktanya, Jembatan Francis Scott Key runtuh karena ditabrak oleh kapal kontainer Dali berbendera Singapura dan pihak kepolisian setempat telah menyatakan tidak ada indikasi aksi terorisme dalam kecelakaan tersebut.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/03/28/212200482/-hoaks-jembatan-baltimore-runtuh-karena-ledakan-dinamit

  2. https://www.reuters.com/world/us/why-did-baltimore-bridge-collapse-what-do-we-know-about-ship-2024-03-26/

  3. https://www.usatoday.com/story/news/factcheck/2024/03/27/no-dynamite-baltimore-key-bridge-fact-check/73118733007/

Bagikan: