[HOAKS] - JET TEMPUR JERMAN MENEMBAK JATUH JET TEMPUR MILIK INDONESIA


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Senin, 26 Sep 2022

DISINFORMASI

Beredar postingan video di Facebook yang diklaim sebagai video jet tempur milik Jerman menembak jatuh jet tempur Indonesia.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui hal tersebut tidak benar. Dilansir dari laporan tempo.co (15/09/2022), video tersebut merupakan hasil suntingan sejumlah video dan pembacaan berita yang tidak sesuai dengan klaim pada judul.

Adapun, video sumber suntingannya di antaranya:

1. Video berjudul “GR4 THREE SHIP SORTIE” yang tayang di Kanal Youtube 223 Films pada 5 Februari 2019.

2. Video berjudul “Aeronautica Militare - "Pantere Nere" del 155°Gruppo Volo decollano per l'ultima volta dal 50°Stormo” yqang tayang di Kanal Youtube Aeronautica Militare pada 16 November 2016.

3. Video berjudul “?? 37” yang tayang di Kanal Youtube ?????? ????? pada 31 Mei 2014.

4. Video berjudul “Russian SU-37” yang tayang di Kanal Youtube cribster123 pada 5 Februari 2007.

Lalu, pemberitaan yang dibacakan berasal dari artikel berita berjudul “Jerman Kirim Armada Jet Tempur ke Indo-Pasifik, Lintasi Indonesia” yang tayang di laman sindonews.com pada 16 Agustus 2022. Berita tersebut mengenai pesawat tempur Jerman yang  mengambil bagian dalam latihan “Kakadu” bersama Angkatan Laut Australia antara 12 dan 26 September, di mana mereka akan melatih pertahanan aset Angkatan Laut. Tidak ada pembahasan mengenai serangan Jerman ke Indonesia.

KESIMPULAN

Klaim video jet tempur Jerman menembak jatuh jet Indonesia adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut adalah hasil suntingan dari sejumlah video yang tidak berhubungan dengan klaim dan tidak ada bukti jet tempur Jerman menembak jatuh pesawat atau jet milik Indonesia.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://cekfakta.tempo.co/fakta/1935/keliru-video-seluruh-nato-ketakutan-jet-tempur-jerman-tembak-jatuh-indonesia

  2. 2.       https://youtu.be/686axQ68bFI

  3. 3.       https://youtu.be/yAnBFWHvCP0

  4. 4.       https://youtu.be/Uc9MmgzN6aA

  5. 5.       https://youtu.be/qomMH4gv7DA

  6. 6.       https://international.sindonews.com/read/857501/41/jerman-kirim-armada-jet-tempur-ke-indo-pasifik-lintasi-indonesia-1660622896

Bagikan: