[HOAKS] - KARAKTER MINION DIADAPTASI DARI EKSPERIMEN NAZI


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Jumat, 22 Sep 2023

DISINFORMASI
Beredar informasi di media sosial Facebook yang memuat sebuah foto lawas sekumpulan orang menggunakan pakaian tertutup dengan helm berlubang pandang satu. Diklaim, foto tersebut menunjukkan bahwa karakter kartun minion terinspirasi dari eksperimen Nazi.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui bahwa klaim tersebut tidak benar. Dilansir dari reuters.com (19/09/2023), pakaian tertutup dengan helm berlubang pandang satu merupakan pakaian selam terbuka pada tahun 1900-an. Pakain selam itu diproduksi oleh Augustus Siebe dan seringkali dimodifikasi di bagian pinggang dan diubah menjadi versi terbuka untuk bertugas di sungai. Bentuk rupa dari pakaian selam itu dapat dilihat di laman collections.nmrn.org.uk.

Mengenai inspirasi dari pembuatan karakter minion, dilansir dari vanityfair.com (20/02/2018), desainer karakter minion Eric Guillon serta sutradara Despicable Me Pierre Coffin dan Chris Renaud pernah menjelaskan bahwa minion awalnya dibuat dengan inspirasi bentuk karakter pekerja pabrik terpendek. Lalu, desain itu sempat berubah menjadi robot dan kemudian berubah kembali menjadi campuran robot-manusia berwarna kuning seperti saat ini.

KESIMPULAN
Informasi bahwa karakter minion terinspirasi dari sekumpulan sosok berpakaian tertutup dengan helm berlubang pandang satu yang disebut eksperimen Nazi, adalah tidak benar. Faktanya, kostum yang digunakan dalam foto tersebut merupakan pakaian selam di era 1900-an. Adapun, karakter minion awalnya terinspirasi dari karakter pekerja pabrik, yang kemudian berubah kembali menjadi campuran robot-manusia berwarna kuning seperti saat ini.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.reuters.com/fact-check/photo-shows-old-diving-sets-not-nazi-minions-experiment-2023-09-18/

  2. https://collections.nmrn.org.uk/Details/museum/77564

  3. https://www.vanityfair.com/hollywood/2018/02/the-minions-were-almost-robots

  4. https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-benarkah-minions-terinspirasi-dari-eksperimen-nazi-27022-mvk.html

Bagikan: