[HOAKS] - KOLASE FOTO SUPORTER MENINGGAL DUNIA DITENDANG OLEH OKNUM TNI DI KANJURUHAN


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Jumat, 07 Okt 2022

DISINFORMASI

Beredar sebuah unggahan foto di media sosial twitter yang menampilkan sebuah foto kolase. Foto pertama adalah foto seorang oknum TNI yang sedang menendang suporter saat terjadi kerusuhan di stadion Kanjuruhan, Malang pada 1 Oktober 2022. Kemudian foto lainnya adalah foto jasad yang diklaim sebagai orang yang sama seperti yang ditendang oleh oknum TNI tersebut.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, diketahui bahwa klaim tersebut perlu diklarifikasi kebenarannya.

Video yang menunjukkan aksi tendangan oknum TNI terhadap suporter saat terjadi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang pada 1 Oktober 2022 sedang diusut oleh Markas Besar TNI, dan memastikan akan ada sanksi pidana yang sesuai.

Adapun klaim bahwa pria yang ditendang dan jasad seorang pria adalah orang yang sama, adalah salah. Dilansir dari medcom.id (04/10/2022), diketahui jika pria yang ditendang oknum anggota itu menggunakan baju kaus lengan pendek. Sementara pria yang dinyatakan meninggal dunia menggunakan kaus lengan panjang.

Selain itu, akun twitter @The_RedsIndo turut mengonfirmasi jika korban yang terkena tendangan aparat TNI itu tidak meninggal dan masih selamat dalam kondisi yang sehat.

KESIMPULAN
Klaim bahwa foto seorang oknum TNI menendang suporter yang digabungkan dengan foto jasad korban adalah salah. Faktanya, pria yang ada pada dua foto itu merupakan orang yang berbeda.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/9K5aAjlK-cek-fakta-benarkah-pria-yang-ditendang-oknum-tni-di-kanjuruhan-meninggal-ini-faktanya

  2. https://twitter.com/The_RedsIndo/status/1576886806901325830?t=aF7KDwv9LIbd9MtJpO_ZMQ&s=08

Bagikan: