[HOAKS] - KEBIJAKAN BARU TWITTER TERKAIT UJARAN KEBENCIAN


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Senin, 08 Mei 2023

DISINFORMASI

Beredar sebuah informasi di media sosial Twitter yang menyebutkan bahwa Twitter mengubah Kebijakan Ujaran Kebencian khusus pengguna centang biru.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dari laman berita kompas.com (28/04/2023) bahwa konten yang diunggah di media sosial merupakan hasil manipulasi.

Diketahui, tangkapan layar yang diunggah berbeda dengan kebijakan Perilaku Kebencian di Twitter.

Dalam kebijakan terbaru yang dirilis pada April 2023, tidak ada aturan khusus bagi pelanggan Twitter Blue.

Selain itu, dikutip dari Reuters (27/4/2023), konten yang beredar merupakan bentuk satire atau parodi.

Satire itu kemungkinan besar merupakan respons dari keputusan Twitter untuk menghapus tanda centang biru lama dari semua profil pengguna pada 20 April 2023, kecuali pelanggan Twitter Blue.

KESIMPULAN

Informasi bahwa Twitter mengubah kebijakan mengenai ujaran kebencian khusus pengguna centang biru, tidak dapat diverifikasi benar. Faktanya, konten yang diunggah di media sosial merupakan hasil manipulasi.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/04/28/210200182/twitter-tidak-mengubah-kebijakan-ujaran-kebencian-khusus-twitter-blue?page=all

  2. 2. https://www.reuters.com/article/factcheck-twitter-blue-policy/fact-check-twitter-did-not-change-its-policy-to-prohibit-attacks-against-twitter-blue-subscribers-idUSL1N36U1XC

Bagikan: