[HOAKS] - LABORATORIUM BILL GATES PRODUKSI BROKOLI BUATAN


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Jumat, 22 Des 2023

DISINFORMASI

Beredar unggahan di media sosial TikTok yang menampilkan sepotong sayuran brokoli disuntik dengan suatu cairan, kemudian menggeliat. Unggahan tersebut memiliki watermark bertuliskan @providingforthecommunity dan Russel Cameron. Diklaim bahwa brokoli tersebut adalah brokoli buatan yang diproduksi di laboratorium Bill Gates.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, telah diklarifikasi dalam situs reuters.com (15/12/2023), perwakilan dari Bill & Melinda Gates Foundation melalui email mengatakan bahwa klaim tersebut tidak benar.

Video yang menunjukkan potongan brokoli yang bergerak tersebut ternyata dibuat oleh seorang seniman dan tidak menampilkan produk dari Bill Gates.

Diketahui bahwa akun TikTok dengan nama pengguna @providingforthecommunity tersebut memang sering mengunggah video unik mengenai benda dan makanan yang dapat bergerak. Konten tentang brokoli tersebut diunggah pada 4 Desember 2023.

Selain itu, dilaporkan di laman berita kompas.com pada 19 Desember 2023 bahwa brokoli buatan yang diklaim diproduksi di laboratorium milik Bill Gates adalah hoaks.

KESIMPULAN

Informasi mengenai brokoli buatan yang diklaim diproduksi di laboratorium Bill Gates tidak dapat diverifikasi kebenarannya. Faktanya, video yang beredar adalah hasil karya seniman bernama Russel Cameron. Selain itu, perwakilan dari Bill & Melinda Gates Foundation telah mengonfirmasi melalui email bahwa klaim tersebut tidak benar.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.reuters.com/fact-check/video-twitching-broccoli-is-food-art-not-gates-lab-grown-produ-2023-12-15/

  2. https://www.tiktok.com/@providingforthecommunity

  3. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/12/19/181900282/-hoaks-brokoli-buatan-yang-diproduksi-di-laboratorium-bill-gates

Bagikan: