[HOAKS] - LOWONGAN PEKERJAAN MANUSIA SILVER
Kategori Hoaks: Sindiran/ Parodi (Satire or Parodi)
DISINFORMASI
Beredar sebuah pesan berantai melalui aplikasi WhatsApp yang menginformasikan lowongan pekerjaan PT. Silver Human dengan mengisi formulir melalui link docs.google.com.
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dari laman berita kabarfajar.com (26/09/2021) bahwa Tim Kabar Fajar mencoba menghubungi nomor telepon yang tertera. Namun, aplikasi WhatsApp tak ada, pun saat ditelepon tidak aktif.
Entah ini bentuk sindiran dari banyaknya pemuda yang berdiri di lampu merah berselimut cat perak atau hanya lucu-lucuan saja.
Awal kemunculannya sekira tahun 2019-2020. Saat pandemi terjadi, PHK di mana-mana, sulitnya mencari pekerjaan, bisa jadi beberapa orang berpikir mencari uang dengan menjadi silverman.
Belakangan memang marak orang yang mengais rezeki dengan cara menjadi silver man. Bahkan saat ini hampir di seluruh lampu merah Kota Serang, silverman bisa ditemui.
Perlu diketahui bahwa cat yang digunakan adalah cat sablon dicampur lotion. Hal itu agar cat mudah dihapus saat mereka tak bertugas atau tidur di malam hari. Cat sablon pun lebih tidak berdampak iritasi di kulit dibanding cat tembok atau cat kayu.
Selain itu, jika pesan dibaca sampai tuntas, dapat diketahui bahwa informasi yang beredar adalah sebuah parodi.
Diinformasikan, "JANGAN PERNAH SEMANGAT TETAP PUTUS ASA DAN JANGAN LUPA TERTAWA".
KESIMPULAN
Informasi tentang formulir lowongan pekerjaan PT. Silver Human, tidak dapat diverifikasi benar. Faktanya, tidak ditemukan adanya informasi dari nomor telepon yang tertera dan informasi yang beredar hanyalah sebuah parodi.
SUMBER FAKTA:
1. https://www.kabarfajar.com/nasional/pr-1131280970/lowongan-kerja-jadi-silver-man-ditempatkan-di-lampu-merah-se-banten