[HOAKS] - MANTAN PEJABAT KPK, BAMBANG WIDJOJANTO DITANGKAP POLISI


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Selasa, 16 Agus 2022

DISINFORMASI 

Beredar informasi yang menyebutkan mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto ditangkap pihak kepolisian.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui hal tersebut tidak benar. Dilansir dari detik.com, Bambang Widjojanto membantah kabar tersebut. Pria yang karib disapa BW itu menyatakan bahwa kabar itu tidak benar atau hoaks.

"Informasi dimaksud sangat tidak benar dan ngawur serta dimuat tanpa konfirmasi awal dari pihak yang disebutkan," kata BW pada Kamis 11 Agustus 2022.

BW menegaskan dirinya tidak ditangkap polisi. Dia pun mengaku bingung dan sangat dirugikan dengan pemberitaan tersebut. "Setelah berita itu, ada WA dan phone bertubi-tubi dari para sahabat dan rekan media lainnya. Hal ini sangat merugikan nama baik kami," ujar BW.

KESIMPULAN

Informasi yang menyebutkan mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto ditangkap polisi tidak benar. Faktanya, Bambang Widjojanto sendiri sudah membantahnya dan menyatakan informasi tersebut sebagai hoaks.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://www.detik.com/sulsel/hukum-dan-kriminal/d-6228882/bambang-widjojanto-soal-hoax-dirinya-ditangkap-bareskrim-ngawur

  2. 2.       https://nasional.kompas.com/read/2022/08/11/14201751/bantah-ditangkap-polisi-bambang-widjojanto-ngawur?page=all#page2

  3. 3.       https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ObzmBPlN-cek-fakta-benarkah-bambang-widjodjanto-ditangkap-polisi-ini-faktanya

  4.  

Bagikan: