[HOAKS] - MANUSIA YANG MEMILIKI GEN SILANG DENGAN SIMPANSE


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Senin, 01 Jul 2024

DISINFORMASI

Beredar video di Instagram yang diklaim sebagai video dari dark web mengenai manusia memiliki gen silang dengan simpanse.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, klaim tersebut tidak benar. Dari hasil penelusuran menggunakan teknik reverse image search, ditemukan sejumlah video serupa di akun Facebook Stan Winston School of Character Arts.

Pada postingan tertanggal 7 November 2019, disebutkan bahwa sosok dalam video tersebut merupakan sesi pengujian riasan wajah untuk film Planet of the Apes tahun 2001. Dalam narasi postingan juga dijelaskan bahwa sesi uji coba riasan wajah itu dilakukan oleh Stan Winston.

Merujuk pada stanwinstonschool.com, Stan Winston adalah penata rias kenamaan di Hollywood, Amerika Serikat, yang telah melahirkan beberapa riasan ikonik untuk film-film besar. Beberapa judul film yang menggunakan keterampilannya dalam riasan karakter ialah Aliens (1986), The Terminator (1984), Terminator 2: Judgement Day (1991), Jurassic Park (1993), hingga Iron Man (2008).

KESIMPULAN

Video di Instagram yang diklaim sebagai video dari dark web mengenai manusia memiliki gen silang dengan simpanse adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut merupakan sesi pengujian riasan wajah untuk film Planet of the Apes tahun 2001 yang dilakukan oleh Stan Winston.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.facebook.com/watch/?v=982434655427331&rdid=4p5H4zEusQG9wpsa

  2. https://www.stanwinstonschool.com/artists/special-effects-character-creator-stan-winston

Bagikan: