[HOAKS] - MINUM AIR HANGAT DAPAT SELAMATKAN NYAWA


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Rabu, 14 Agus 2024

DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial Facebook berjudul “Minum Air Hangat Dapat Menyelamatkan Nyawa,” yang menyebutkan sejumlah manfaat mengonsumsi air hangat untuk kesehatan. Diklaim, pernyataan tersebut berasal dari sekelompok dokter Jepang.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, dilaporkan dalam cekfakta.tempo.co (06/08/2024) bahwa klaim serupa ternyata pernah beredar pada oktober 2023 di media sosial Srilangka.

Penerapan air dalam pengobatan Jepang sepanjang sejarah dipopularkan oleh Fujikawa Y (1865-1940), seorang sejarawan medis perintis dan praktisi pengobatan barat, namun penerapan air dalam pengobatan yang populer setelah Restorasi Meiji ini tidak menyatakan adanya korelasi langsung antara minum air hangat dan penyembuhan berbagai penyakit.

Dokter Spesialis Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Paru, dr. Erlang Samoedro, Sp.P, juga menyatakan klaim itu tidak benar. “Nggak benar itu. Tidak bukti ilmiah yang mendukung klaim itu,” kata Erlang.

Selain itu, dari artikel AFP Sri Lanka, Dr. Duminda Munidasa, presiden Sri Lanka College of Physicians, menyatakan bahwa sebagian besar masalah kesehatan yang disebutkan dalam narasi video, tidak dapat disembuhkan. "Tidak ada bukti ilmiah yang kredibel untuk mengonfirmasi klaim ini. Solusinya tidak semudah minum air putih," katanya.

Dosen senior pengobatan tradisional di Universitas Kolombo, Sri Lanka, Dr. L. P. A. Karunathilake, juga menyebut klaim air hangat untuk berbagai masalah kesehatan sebagai “sangat menyesatkan.” Air hangat memang memiliki manfaat kesehatan seperti membantu pencernaan, namun pengobatan alternatif tidak mempromosikan penyembuhan yang sama untuk semua. "Kami selalu mengambil pendekatan holistik. Mengklaim bahwa air hangat dapat menyembuhkan kondisi kesehatan tertentu, ‘sangat menyesatkan’,” katanya.

KESIMPULAN
Informasi tentang pernyataan sekelompok dokter Jepang bahwa minum air hangat dapat menyelamatkan nyawa karena sejumlah manfaat untuk kesehatan, adalah tidak benar. Faktanya, klaim tersebut tidak memiliki bukti ilmiah dan penerapan air dalam pengobatan yang populer di Jepang tidak menyatakan adanya korelasi langsung antara minum air hangat dan penyembuhan berbagai penyakit.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.kompas.com/tren/read/2020/09/27/170000065/klarifikasi-terapi-air-hangat-diklaim-atasi-berbagai-penyakit-butuh?page=all

  2. https://health.kompas.com/read/2020/07/11/060200368/5-manfaat-minum-air-hangat-yang-sayang-dilewatkan?page=all

Bagikan: