[HOAKS] - PECAH PERANG TIONGKOK MELAWAN TAIWAN DAN AMERIKA SERIKAT


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Jumat, 12 Agus 2022

DISINFORMASI
Beredar informasi di media sosial Facebook memuat sebuah video yang diklaim sebagai video perang antara Amerika Serikat dan Taiwan Melawan Tiongkok, yang memicu Perang Dunia III.

PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran tim Jalahoaks, diketahui bahwa video yang beredar tersebut tidak benar. Akun yang menyebarkan video tersebut juga mengunggah beberapa video lain dengan durasi yang panjang dengan judul serupa. Selain itu ada beberapa akun lain yang juga menyebarkan video yang diklaim merupakan situasi perang Amerika Serikat dan Taiwan Melawan Tiongkok.

Dilansir dari tempo.com (05/08/2022), cuplikan video tembakan beruntun di udara bukanlah kejadian nyata, melainkan sebuah simulasi video game. Video saling tembak antara jet tempur dengan tank anti serangan udara identik dengan video yang pernah diunggah oleh kanal Youtube milik Compared Comparison pada 2 Januari 2021 dengan judul, “A-10 Warthog vs Anti-Air Tank - Missiles and Tracers firing - GAU-8 Avenger - ArmA 3 Simulation.”

Pada 29 Januari 2022, kanal yang sama juga mengunggah video identik lainnya  dengan judul, “Fighter Jet shot down by C-RAM - Phalanx CIWS - Military Simulation - ArmA 3.”

Sementara itu, cuplikan video kebakaran pesawat tidak berlokasi di Tiongkok ataupun Taiwan, melainkan di Rusia. Informasi terkait dimuat pada bbc.com (06/05/2019), tentang 41 orang tewas setelah sebuah pesawat Rusia melakukan pendaratan darurat dan terbakar tepat setelah lepas landas dari Bandara Sheremetyevo, Moskow.

KESIMPULAN
Informasi tentang video yang diklaim sebagai perang Amerika Serikat dan Taiwan melawan Tiongkok, adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut merupakan potongan simulasi video game yang diambil dari kanal youtube Compared Comparison.

SUMBER FAKTA:

  1. https://cekfakta.tempo.co/fakta/1830/keliru-video-perang-amerika-serikat-dan-taiwan-melawan-cina-picu-perang-dunia-iii

  2. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/08/06/124857182/hoaks-video-perang-taiwan-vs-china?page=all

  3. https://www.bbc.com/news/world-europe-48171392

Bagikan: