[HOAKS] - PRESIDEN JOKOWI MENGUSIR PENGUNGSI ROHINGYA


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Kamis, 18 Jan 2024

DISINFORMASI

Beredar sebuah unggahan video di media sosial TikTok yang memperlihatkan Presiden Jokowi sedang berpidato terkait perintah untuk mengusir pengungsi Rohingya dan penghentian bantuan untuk mereka.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, potongan video yang beredar identik dengan video yang dimuat dalam akun YouTube Sekretariat Presiden berjudul "LIVE: Ket Pers Presiden Jokowi terkait Pengungsi Rohingya di Indonesia, Istana Merdeka, 8 Des 2023".

Video tersebut memuat pidato Jokowi yang berjanji akan menindak pelaku perdagangan manusia, yang diduga sebagai penyebab datangnya gelombang pengungsi belakangan ini. Ia pun menyatakan bantuan kemanusiaan sementara akan diberikan kepada para pengungsi Rohingya.

Selain itu, dilaporkan dalam situs AFP Periksa Fakta periksafakta.afp.com (16/01/2024), klaim tentang Presiden Jokowi perintahkan pengungsi Rohingya diusir adalah klaim yang salah.

Adapun, sebagai informasi mengenai pengungsi Rohingya di Indonesia, dilansir dari laman berita kompas.com (14/12/2023), bahwa Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud Md menilai, Indonesia bisa saja mengusir pengungsi dari kelompok etnis Rohingya akan tetapi Indonesia memiliki diplomasi kemanusiaan, maka pengungsi itu ditampung.

Namun demikian, Indonesia berhak menolak dan meminta pengungsi Rohingya untuk pergi dari Tanah Air karena negara yang melindungi pengungsi Rohingya adalah negara yang menandatangani United Nations High Commisioner For Refugees (UNHCR), sedangkan Indonesia tidak menandatangi itu.

KESIMPULAN

Informasi dalam video tentang Presiden Jokowi mengusir dan memerintahkan untuk stop bantuan untuk pengungsi Rohingya, tidak dapat diverifikasi benar. Faktanya, Jokowi berpidato tentang menindak pelaku perdagangan manusia, bukan mengusir pengungsi Rohingya

SUMBER FAKTA:

  1. https://periksafakta.afp.com/doc.afp.com.34EN2L6

  2. https://www.youtube.com/watch?v=t41LlUsEU8I

  3. https://nasional.kompas.com/read/2023/12/14/16182351/mahfud-sebut-indonesia-bisa-saja-usir-pengungsi-rohingya-tapi

Bagikan: