[HOAKS] - PARACETAMOL AMPUH MENGOBATI COVID-19 VARIAN OMICRON
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
DISINFORMASI
Beredar pesan berantai melalui aplikasi WhatsApp yang menyatakan bahwa Covid-19 varian Omicron bisa sembuh dengan meminum paracetamol dan sejumlah vitamin.
[PENELUSURAN]
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui bahwa klaim pesan berantai itu tidak tepat. Dilansir dari cnbcindonesia.com (03/02/2022), Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kementerian Kesehatan, dr. Siti Nadia Tarmizi mengatakan penggunaan obat tersebut hanya untuk menghilangkan gejala saja, bukan untuk menghentikan infeksi virus di dalam tubuh.
"Itu hanya menghilangkan gejala saja ya," jelas Siti Nadia.
Dilansir dari tempo.co (01/02/2022), Spesialis Penyakit Dalam RS Sari Asih Karawaci Tangerang, dr. Khalid Mohammad Shidiq, mengatakan meski ringan dan memiliki gejala seperti batuk, pilek, nyeri kepala, dan tenggorokan, namun gejala Omicron tak mudah dihilangkan dengan obat warung. Ia mengatakan saat ini belum ada terapi khusus untuk pengobatan terhadap Covid-19 varian Omicron. Untuk itu, vaksinasi masih merupakan tata laksana yang utama dalam rangka pencegahan.
“Meski gejala Omicron ringan, tapi kita tidak boleh lengah dan tetap menjalankan protokol Kesehatan,” kata Khalid.
KESIMPULAN
Informasi tentang klaim bahwa obat Covid-19 varian Omicron adalah paracetamol, adalah tidak tepat. Faktanya, obat tersebut hanya untuk menghilangkan gejala penyerta dan bukan untuk menyembuhkan Covid-19 varian Omicron.
SUMBER FAKTA:
1. Â Â Â https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220203090811-37-312512/gejala-ringan-covid-omicron-bisa-dilawan-pakai-obat-warung
2. Â Â Â https://gaya.tempo.co/read/1556184/meski-ringan-gejala-omicron-tak-sembuh-dengan-obat-warung/full&view=ok
Â