[HOAKS] - PEMERINTAH JERMAN MELARANG ORANG YANG SUDAH DIVAKSIN MEMBELI MOBIL


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Kamis, 08 Des 2022

DISINFORMASI
Beredar informasi di media sosial Facebook bahwa di Jerman orang yang sudah divaksin dilarang membeli mobil. Selain itu, mereka juga tidak bisa lagi menerima asuransi dan tidak diperbolehkan mengendarai mobil.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dari situs AFP Fact Check factcheck.afp.com (24/11/2022) bahwa juru bicara Kementerian Transportasi Jerman, Martina Thöne, mengatakan tidak ada rencana untuk mengubah peraturan untuk mendapatkan SIM atau aturan berkendara lainnya bagi mereka yang sudah divaksinasi.

Alexander Schnaars, juru bicara the German Automobile Association (ADAC), sebuah klub otomotif terbesar di Jerman, mengatakan bahwa riwayat vaksinasi pengendara tidak menghalangi mereka untuk membeli ataupun mengendarai mobil. The German Insurance Federation (GDV) juga membantah bahwa akan mencabut asuransi kendaraan bagi nasabah yang sudah divaksinasi.

Selain itu, dalam website resmi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 covid19.go.id (04/12/2022) juga telah diklarifikasi bahwa informasi yang beredar adalah hoaks.

KESIMPULAN
Informasi bahwa di Jerman orang yang sudah divaksin tidak diperbolehkan membeli dan mengendarai mobil, adalah tidak benar. Faktanya, juru bicara Kementerian Transportasi Jerman telah mengkarifikasi bahwa tidak ada rencana untuk mengubah peraturan untuk mendapatkan SIM atau aturan berkendara lainnya bagi mereka yang sudah divaksinasi. Selain itu, GDV juga membantah bahwa akan mencabut asuransi kendaraan bagi nasabah yang sudah divaksinasi.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://factcheck.afp.com/doc.afp.com.32PX4RV

  2. 2. https://covid19.go.id/id/artikel/2022/12/04/salah-di-jerman-orang-yang-sudah-divaksin-dilarang-membeli-dan-mengendarai-mobil

Bagikan: