[HOAKS] - PERTANDINGAN TINJU ELON MUSK MELAWAN MARK ZUCKERBERG


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Rabu, 05 Jul 2023

DISINFORMASI

Beredar sebuah video di media sosial Instagram yang memperlihatkan pertandingan tinju dua orang dengan narasi bahwa mereka adalah Elon Musk dan Mark Zuckerbeg.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dari laman berita antaranews.com (02/07/2023) bahwa video yang beredar merupakan editan dari video serupa yang ditemukan di unggahan YouTube STREETBEEFS SCRAPYARD berjudul "Does Drunken Style boxing really work?".

Selain itu, dikutip dari kompas.com (03/07/2023) bahwa video itu diketahui deepfake atau hasil manipulasi digital dengan kejanggalan yang terlihat dari wajah Musk dan Zuckerberg yang tampak tidak sinkron dengan tubuh mereka. Hal tersebut mengindikasikan gambar wajah mereka ditempelkan ke tubuh orang lain.

KESIMPULAN

Video pertandingan tinju antara Elon Musk melawan Mark Zuckerberg, tidak dapat diverifikasi benar. Faktanya, video yang beredar merupakan editan dari video serupa yang ditemukan di unggahan YouTube STREETBEEFS SCRAPYARD berjudul "Does Drunken Style boxing really work?".

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.antaranews.com/berita/3615399/hoaks-video-pertandingan-tinju-elon-musk-vs-mark-zuckerberg

  2. https://www.youtube.com/watch?v=rU7ohQz-PN4

  3. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/07/03/084800282/-video-beredar-video-duel-elon-musk-vs-zuckerberg-ternyata-hasil

Bagikan: