[HOAKS] - PRESIDEN JOKOWI ANUGERAHKAN GELAR PAHLAWAN NASIONAL BAGI PRESIDEN RI KEDUA, JENDERAL SOEHARTO


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Kamis, 10 Nov 2022

DISINFORMASI

Beredar postingan di Facebook yang menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo memberikan gelar pahlawan nasional kepada Presiden RI Kedua, Jendral H.M. Soeharto.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui hal tersebut tidak benar. Dilansir dari detik.com, sosok yang diberi gelar pahlawan bukanlah Jendral HM Soeharto melainkan dr Soeharto mantan menteri dan pendiri organisasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI). Penganugerahan gelar pahlawan nasional itu diberikan pada 7 November 2022.

Dilansir dari suara.com, HR Soeharto Sastrosoeyoso merupakan tokoh nasional kelahiran Tegalgondo, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten Jawa Tengah pada tanggal 24 Desember 1908. HR Soeharto Sastrosoeyoso meninggal dunia di Jakarta pada tanggal 30 November 2000 silam, tepatnya pada usia 91 tahun.

Semasa hidupnya, HR Soeharto Sastrosoeyoso mengabdikan diri di dunia medis hingga pernah menjadi menteri. Untuk latar belakang pendidikan, HR Soeharto Sastrosoeyoso merupakan lulusan dari Fakultas Medica Bataviensis yang merupakan Sekolah Tinggi Kedokteran Jakarta pada tanggal 25 Mei 1935.

Setelah menyandang gelar dokter, HR Soeharto lantas magang di sebuah klinik bersalin Pasar Senen. Lalu dua tahun setelahnya, HR Soeharto akhirnya memilih untuk membuka klinik bersalin di Keramat 128 selama lima tahun, tepatnya mulai tahun 1937 sampai dengan 1942.

KESIMPULAN

Klaim bahwa Presiden Jokowi memberikan gelar pahlawan pada Jendral H.M. Soeharto adalah tidak benar. Faktanya, sosok yang dianugerahi pahlawan nasional ialah H.R. Soeharto Sastrosoeyoso, sosok dokter yang juga pemakarsa berdirinya IDI.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://news.detik.com/berita/d-6391835/jokowi-anugerahkan-pahlawan-nasional-ke-dr-soeharto-hingga-ahmad-sanusi

  2. 2.       https://www.suara.com/news/2022/11/04/153146/profil-soeharto-sastrosoeyoso-dokter-pencetus-idi-diberi-gelar-pahlawan-nasional

  3.  

Bagikan: