[HOAKS] - RAZIA MASKER DAN JAM MALAM DENGAN MOBIL GERAKAN DISIPLIN SISWA OLEH WALIKOTA, SATPOL PP & SATGAS COVID-19.


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Buatan (Fabricated Content)
Rabu, 02 Sep 2020

DISINFORMASI

Beredar sebuah pesan berantai melalui media WhatsApp berisi himbauan bagi pelajar bahwa mulai nanti malam dilarang berkeliaran di luar rumah atau berkerumun karena Wali Kota bersama Satpol PP beserta Satgas Covid-19 akan melakukan razia keliling dengan membawa mobil Gerakan Disiplin Siswa. Dalam pesan yang beredar tidak disebutkan secara spesifik lokasi/daerahnya.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil koordinasi Tim JalaHoaks dengan Perangkat Daerah Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi DKI Jakarta (02/09/2020), diperoleh informasi bahwa pesan tersebut adalah tidak benar. Selain itu, berita serupa juga beredar di daerah lain di wilayah Jabodetabek seperti di Kota Bogor dan Kota Tangerang. Masing-masing daerah tersebut menegaskan bahwa informasi tersebut tidak benar dan dinyatakan hoaks.

KESIMPULAN

Informasi tentang Walikota Beserta Satpol PP dan Satgas Covid 19 akan Razia Masker dengan Mobil Gerakan Disiplin Siswa (GDS), adalah tidak benar. Faktanya, setelah dikonfirmasi, Satpol PP Provinsi DKI Jakarta menepis kabar tersebut. 

SUMBER FAKTA:

  1. 1. Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi DKI Jakarta

  2. 2. https://wartakota.tribunnews.com/2020/09/02/beredar-pesan-berantai-razia-besar-besaran-di-tangerang-jika-terjaring-langsung-dikarantina-hoaks

  3. 3. https://bogor-today.com/kedapatan-keluyuran-malam-siswa-akan-dikarantina/

Bagikan: