[HOAKS] - REGISTRASI VAKSINASI COVID USIA 18-59 TAHUN DI RS HERMINA KEMAYORAN MELALUI WEBSITE PEDULILINDUNGI.ID


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Buatan (Fabricated Content)
Jumat, 07 Mei 2021

DISINFORMASI

Beredar sebuah informasi di media sosial yang menginformasikan bahwa terdapat  pendaftaran vaksinasi Covid-19 di RS Hermina Kemayoran bagi umur 18-59 tahun melalui link pelindungilindungi.id/register .

PENJELASAN

Berdasarkan hasil koordinasi Tim JalaHoaks dengan RS Hermina Kemayoran (07/05/2021), diperoleh informasi bahwa informasi yang beredar adalah tidak benar.

"Hoaks ya. Sampai saat ini RS Hermina Kemayoran masih melayani vaksinasi Covid-19 untuk Lansia saja," kata staf RS Hermina Kemayoran.

Selain itu, telah diklarifikasi dalam akun Instagram resmi RS Hermina Kemayoran @rsuherminakemayoran (07/05/2021), bahwa informasi pendaftaran vaksinasi Covid-19 untuk umum usia 18-59 tahun di RS Hermina Kemayoran adalah hoaks.

KESIMPULAN

Informasi yang beredar mengenari pendaftaran vaksinasi Covid-19 di RS Hermina Kemayoran bagi umur 18-59 tahun melalui link pelindungilindungi.id/register adalah tidak benar. Faktanya, sampai saat ini RS Hermina Kemayoran masih melakukan pelayanan vaksinasi Covid-19 hanya untuk Lansia.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. RS Hermina Kemayoran

  2. 2. https://instagram.com/stories/rsuherminakemayoran/2568044013731169257?igshid=bvu28izjaua9

Bagikan: