[HOAKS] - RUANG SERVER BANK SYARIAH INDONESIA (BSI) AKAN DIRUQYAH


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Senin, 15 Mei 2023

DISINFORMASI

Beredar sebuah foto di media sosial seorang Ustadz akan meruqyah ruang server Bank Syariah Indonesia (BSI) yang alami gangguan beberapa hari belakangan.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dari laman berita cnnindonesia.com (11/05/2023) bahwa PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menegaskan unggahan viral yang menyebut server bank sedang diruqyah ustaz tidak benar alias hoaks.

Foto ini muncul di gangguan layanan di ATM dan mobile banking (m-banking) mereka sejak Senin (8/5) lalu. Direktur Utama BSI Hery Gunardi menegaskan gambar yang viral beredar di jagat maya itu hoaks atau bohong.

"Maaf itu hoax," ungkap Direktur Utama BSI Hery Gunardi kepada CNNIndonesia.com, Kamis (11/5).

Selain itu, dikutip dari tribunnews.com (12/05/2023) bahwa Corporate Secretary BSI Aceh, Dhian melalui pesan singkat Whatsapp, Kamis (11/5/2023) kepada Serambinews mengatakan, bahwa foto tersebut diambil ketika Ustad Hasan menjadi penceramah di Masjid BSI Wisma Mandiri, Jl. M.H Thamrin, Jakarta Pusat.

Dhian menegaskan, foto tersebut tidak ada kaitannya sama sekali dengan keterangan postingan yang belakangan ini beredar.

Selain itu, Dhian menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dari semua pihak.

Ia mengatakan, saat ini pihaknya masih terus berupaya semaksimal mungkin untuk memulihkan kembali layanan  BSI.

KESIMPULAN

Informasi mengenai foto seorang Ustadz yang akan meruqyah ruang server Bank Syariah Indonesia (BSI), tidak dapat diverifikasi benar. Faktanya,  PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menegaskan bahwa unggahan viral yang menyebut server bank sedang diruqyah ustaz adalah tidak benar alias hoaks dan foto yang beredar diambil ketika Ustad Hasan menjadi penceramah di Masjid BSI Wisma Mandiri, Jl. M.H Thamrin, Jakarta Pusat.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://www.cnbcindonesia.com/tech/20230511102244-37-436472/hoaks-ustaz-ruqyah-server-gegara-mobile-banking-bsi-error

  2. 2. https://aceh.tribunnews.com/2023/05/12/video-viral-ustadz-akan-meruqyah-ruang-server-bsi-ternyata-hoax-begini-penjelasannya

Bagikan: