[HOAKS] - SWAFOTO GUBERNUR ANIES BASWEDAN DI TENGAH BANJIR


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Minggu, 21 Feb 2021

DISINFORMASI

Beredar di media sosial Facebook swafoto Gubernur Anies Baswedan di tengah kondisi banjir.  

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, bahwa foto selfie Anies Baswedan di tengah banjir adalah hoaks. Bahwa foto tersebut merupakan foto pada tahun 2018. Klarifikasi mengenai foto tersebut berasal dari tahun 2018 sudah diberikan oleh Wali Kota Bogor Bima Arya melalui akun Instagramnya (@bimaaryasugiarto).

Dilansir dari laman liputan6.com (17/02/2021) "Anies dan Bima Cengar-Cengir di Katulampa Ditengah Banjir Jakarta, Pemkot: Hoaks" yang dimuat situs ayobogor.com, pada 2 Januari 2020.

Artikel situs ayobogor.com, memuat foto Anies Baswedan dan Wali Kota Bogor Bima Arya dengan latarbelakang pintu air Katulampa, Bogor.

Artikel situs ayobogor.com menyebut, dalam foto tersebut terlihat Anies Baswedan dan Bima Arya tengah berswafoto di pinru air Katulampa, Bogor Timur.  Foto tersebut diambil saat kunjungan Anies ke Kota Bogor pada 12 Februari 2018.

Anies Baswedan dalam foto tersebut identik dengan klaim foto, adapun kesamaan yang terdapat dalam foto tersebut adalah ekspresi Anies, jaket yang dikenakan, ponsel dan tangan kiri yang diangkat. Sedangkan perbedaannya adalah latarbelakang foto Anies, dalam foto artikel ayobogor.com latarbelakang pintu air Katulampa, Bogor. Sedangkan foto klaim adalah kondisi banjir dan terdapat dua ekor anjing.

Penelusuran mengarah pada situs me.me, situs tersebut memuat foto yang identik dengan klaim, foto tersebut merupakan meme yang menampilkan dua anjing di tengah banjir yang menjadi latar belakang Anies dalam klaim foto.

KESIMPULAN

Swafoto Gubernur Anies Baswedan di tengah banjir yang beredar adalah tidak benar. Faktanya, pada foto asli terlihat Anies Baswedan dan Bima Arya tengah berswafoto di pintu air Katulampa, Bogor Timur.  Foto tersebut diambil saat kunjungan Anies ke kota Bogor pada 12 Februari 2018.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4485524/cek-fakta-tidak-benar-anies-baswedan-selfie-saat-banjir-dalam-foto-ini

  2. https://megapolitan.kompas.com/read/2020/01/03/18495281/hoaks-foto-selfie-bersama-anies-baswedan-di-tengah-banjir-ini-kata-bima?page=all

  3. https://turnbackhoax.id/2020/01/02/salah-cengar-cengir-selfie-di-tengah-warga-jakarta-yang-kebanjiran/

  4. https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/dN62ZgrN-jakarta-banjir-anies-selfie-cengar-cengir-di-depan-bendung-katulampa

  5. https://bogor.tribunnews.com/2018/02/12/naik-ke-atas-pagar-pembatas-bendung-katulampa-anies-baswedan-dan-bima-arya-selfie

Bagikan: