[HOAKS] - UNDIAN FESTIVAL IDULADHA 2024 DARI BRI


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Tiruan/ Tipuan (Imposter Content)
Senin, 01 Jul 2024

DISINFORMASI
Beredar informasi di media sosial Facebook tentang undian berhadiah Festival Iduladha 2024 dari Bank Rakyat Indonesia (BRI).

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, dilansir dari kompas.com (19/06/2024) akun yang membagikan unggahan undian tersebut diketahui bukan akun Facebook resmi milik BRI.

Mengacu kepada laporan kompas.com, akun Facebook resmi BRI bernama BANK BRI dengan centang biru. Adapun, untuk alamat tautan akun Facebook resminya di https://www.facebook.com/BRIofficialpage/.

Berdasarkan laman resmi BRI, yakni di bri.co.id (13/06/2022), BRI mengidentifikasi modus semacam ini sebagai social engineering atau rekayasa sosial. Rekayasa sosial dilakukan untuk memperoleh informasi rahasia atau penting dengan cara menipu atau memanipulasi korban melalui telepon, internet, media sosial, bahkan saat bertemu langsung.

Diimbau kepada masyarakat agar tidak memberikan PIN, nama pengguna, password, OTP, CVV atau CVC, dan M-Token ke pihak manapun, termasuk petugas BRI.

"Selalu waspada terhadap setiap email, WhatsApp, telepon, alamat web/ tautan, dan akun yang mengatasnamakan BRI," seperti dikutip dari situs web BRI.

KESIMPULAN
Informasi tentang undian berhadiah Festival Iduladha 2024 dari BRI, adalah tidak benar. Faktanya, BRI mengidentifikasi modus semacam ini sebagai social engineering atau rekayasa sosial. Diimbau kepada masyarakat agar  waspada terhadap setiap email, WhatsApp, telepon, alamat web/ tautan, dan akun yang mengatasnamakan BRI.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/06/19/121500782/-hoaks-undian-festival-idul-adha-2024-dari-bri

  2. https://www.bri.co.id/en/waspada-modus-detail?title=waspada-modus-social-engineering

Bagikan: