[HOAKS] - VIDEO MILITER UKRAINA MENGHANCURKAN KAPAL PERANG RUSIA MENGGUNAKAN RUDAL NEPTUNE


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Rabu, 18 Mei 2022

DISINFORMASI

Beredar sebuah video di media sosial yang menampilkan sebuah kapal perang Rusia hancur ditembak rudal Neptune Ukraina.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, diketahui bahwa video yang beredar di twitter yang menampilkan sebuah kapal perang Rusia hancur ditembak rudal Neptune Ukraina adalah tidak benar.

Dilansir dari laman viva.co.id (12/05/2022), dari hasil pencarian dengan menggunakan google Image Reverse didapatkan informasi bahwa video tersebut merupakan video angkatan bersenjata Norwegia yang sedang melakukan latihan sasaran. Video tersebut dipublikasikan di youtube oleh kantor berita Inggris South West News Service, pada 6 Juni 2013. Video tersebut berjudul “Norwegian Navy Test Missile Strike”.

“Angkatan bersenjata Norwegia membawa kapal fregat yang di nonaktifkan ke laut untuk permainan latihan sasaran. Mereka kemudian menembak ‘Joint Strike Missile’ baru ke kapal dengan akurasi tepat, yang menyebabkan ledakan besar dan kerusakan besar pada kapat tersebut.

Latihan militer dilaporkan secara ekstensif pada Juni 2013 salah satunya oleh CNN, Yahoo News dan publikasi militer spesialis menggunakan video yang sama. Video yang beredar dengan klaim yang salah tersebut merupakan bagian dari video asli yang telah diedit dan disesuaikan.

KESIMPULAN

Video mengenai kapal perang Rusia hancur ditembak rudal Neptune Ukraina adalah tidak benar. Faktanya video tersebut merupakan video angkatan bersenjata Norwegia yang sedang melakukan latihan sasaran. Video tersebut dipublikasikan di youtube oleh kantor berita Inggris South West News Service, pada 6 Juni 2013

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://www.viva.co.id/ragam/cek-fakta/1474365-cek-fakta-kapal-perang-rusia-meledak-dihantam-rudal-ukraina?page=2&utm_medium=page-2

  2. 2. https://kabarbesuki.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/pr-194428233/hoax-kapal-perang-rusia-moskva-tenggelam-setelah-ditembak-dua-rudal-milik-ukraina

Bagikan: