[HOAKS] - VIDEO PRIA LANTUNKAN AZAN DI ATAS RERUNTUHAN BANGUNAN MASJID DI MAROKO


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Kamis, 21 Sep 2023

DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang memperlihatkan seorang pria sedang melatunkan azan di atas reruntuhan bangunan. Diklaim, reruntuhan tersebut adalah bangunan masjid yang hancur akibat gempa di Maroko.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, dilaporkan dalam kompas.com (13/09/2023) bahwa video tersebut telah beredar sejak 2017. Sedangkan, gempa dengan magnitudo 6,8 yang melanda Maroko terjadi pada Jumat, 8 September 2023.

Ditemukan video serupa dalam akun Facebook Shaykh Mohammed Aslam pada 27 Juni 2017 dengan keterangan video bahwa pria tersebut berdiri di atas reruntuhan sebuah masjid di Suriah.

Selain itu, diketahui video yang beredar berkaitan dengan artikel di situs Watanserb tanggal 26 Februari 2018, bahwa reruntuhan masjid dalam video bukan terjadi akibat gempa melainkan bom. Perang telah lama terjadi di wilayah Ghouta timur, di mana terdapat banyak kelompok oposisi Suriah, Damaskus.

KESIMPULAN
Informasi dalam video tentang seorang pria sedang melatunkan azan di atas reruntuhan masjid setelah terjadi gempa di Maroko, adalah tidak benar. Faktanya, kejadian dalam video bukan terjadi setelah terjadi gempa di Maroko, melainkan tentang seorang pria yang melakukan azan di atas reruntuhan masjid akibat serangan bom di Suriah.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/09/13/084900982/-hoaks-video-pria-lantunkan-azan-di-atas-reruntuhan-gempa-maroko?page=all

  2. https://twitter.com/Dr_Ashmawi/status/886414039945015296

Bagikan: