[HOAKS] - VAKSIN COVID-19 PENYEBAB PENYAKIT GAGAL GINJAL AKUT PADA ANAK


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Jumat, 21 Okt 2022

DISINFORMASI

Beredar sebuah unggahan di Twitter klaim mengenai gagal ginjal akut pada anak disebabkan karena Vaksin Covid-19.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, bahwa klaim mengenai gagal ginjal akut pada anak karena Vaksin Covid-19 adalah tidak benar.

Dikutip dari laman sehatnegeriku.kemkes.go.id (18/10/2022) Kementerian Kesehatan mengungkapkan bahwa penyakit gagal ginjal akut pada anak tidak ada kaitannya dengan vaksin maupun infeksi Covid-19.

Juru Bicara Kementerian Kesehatan, dr. Syahril mengatakan hingga kini dilakukan pemeriksaan di laboratorium dan penyebab pasti gagal ginjal akut pada anak, meski begitu upaya penelusuran kasus gagal ginjal akut terus dilakukan Kementerian Kesehatan dengan menggandeng para ahli epidemiologi, Badan POM, IDAI, dan Puslabor.

Penyelidikan epidemologi dilakukan pengawasan dan pemeriksaan untuk mengetahui infeksi-infeksi yang menjadi penyebab gagal ginjal akut pada anak. Pemeriksaan mencakup swab tenggorokan, swab anus, pemeriksaan darah dan kemungkinan infoksifikasi.

Sembari menunggu hasil investigasi lanjutan, dr. Syahril menyebutkan telah meminta fasilitas pelayanan kesehatan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap merebaknya gagal ginjal pada anak dengan aktif melaporkan setiap kasus yang mengarah pada gagal ginjal akut pada anak.

Lebih lanjut, sebagai bentuk kewaspadaan dini, Kemenkes meminta masyarakat terutama orang tua yang memiliki anak usia 0-18 tahun untuk aktif melakukan pemantauan umum dan gejala yang mengarah kepada gagal ginjal akut seperti penurunan volume urine yang dikeluarkan, demam selama 14 hari, gejala ISPA, dan gejala infeksi saluran cerna.

“Gagal ginjal akut pada anak ini memiliki gejala yang khas yakni penurunan volume urin secara tiba-tiba. Bila anak mengalami gejala tersebut, sebaiknya segera dibawa ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat untuk pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut,” imbau dr. Syahril.

KESIMPULAN

Klaim mengenai gagal ginjal akut pada anak karena Vaksin Covid-19 adalah tidak benar. Faktanya, Sampai saat ini kejadian gagal ginjal akut tidak ada kaitannya dengan vaksin Covid-19 maupun infeksi Covid-19 karena mayoritas pasien belum diberikan vaksin Covid-19.

SUMBER FAKTA:

  1. 1.       https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/baca/umum/20221018/4241298/kemenkes-tidak-ada-kaitan-gagal-ginjal-akut-pada-anak-dengan-covid-19/

  2. 2.       https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5101894/cek-fakta-gagal-ginjal-akut-pada-anak-tidak-terkait-dengan-vaksin-covid-19

Bagikan: