[HOAKS] - VIDEO AKSI BEM SI 11 APRIL 2022 MENUJU GEDUNG DPR RI


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konteks yang Salah (False Context)
Rabu, 13 Apr 2022

DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial Twitter yang menampilkan rekaman mahasiswa dan BEM SI bergerak memenuhi jalan menuju Gedung DPR RI pada 11 April 2022.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, video memperlihatkan aksi demo yang dilakukan oleh mahasiswa pada Senin, 11 April 2022 tersebut salah.

Dilansir dari pikiran-rakyat.com (11/04/2022), video tersebut sudah disebar dan beredar sejak tahun 2020 lalu. Melalui unggahan video yang dibagikan oleh pengguna akun Twitter @HukumDan, diketahui bahwa video tersebut diunggah pada Kamis, 8 Oktober 2020.

Dalam video dijelaskan, saat itu mahasiswa dan pelajar tengah lakukan aksi demo dari kawasan Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan menuju Gedung DPR dengan berjalan kaki untuk mengikuti aksi demo menolak Omnibus Law Undang-Undang Cipta Kerja.

KESIMPULAN
Informasi tentang video rekaman aksi mahasiswa dan BEM SI bergerak memenuhi jalan menuju Gedung DPR RI pada 11 April 2022, adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut adalah rekaman aksi demo mahasiswa dan pelajar pada 8 Oktober 2020 untuk menolak omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://cimahi.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/pr-514228188/video-viral-demo-mahasiswa-bem-si-hingga-menutupi-seluruh-jalanan-di-kawasan-jakarta-cek-faktanya-disini

  2. 2. https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/Wb7XB0ak-cek-fakta-video-viral-demo-mahasiswa-bem-seluruh-indonesia-geruduk-gedung-dpr-11-april-2022-hoaks

  3. 3. https://twitter.com/HukumDan/status/1314159754084642817

  4. 4. https://www.instagram.com/p/CcM9MK3t6cq/

Bagikan: