[HOAKS] - VIDEO PASUKAN TNI BERSIAP BANTU PALESTINA SERANG ISRAEL


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Manipulasi (Manipulated Content)
Senin, 27 Nov 2023

DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial Facebook dengan klaim bahwa pasukan TNI bersiap membantu Palestina serang Israel. Video tersebut memperlihatkan kolase video terkait TNI.

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, telah diklarifikasi dalam laman berita cekfakta.tempo.co (21/10/2023) bahwa kolase video tersebut adalah gabungan dari beberapa video terkait peringatan HUT Korps Marinir dan latihan pasukan TNI AL, antara lain:

1. Fragmen video pada menit ke-01:08 yang memperlihatkan barisan pasukan dengan senjata lengkap adalah bidikan fotografer ANTARA, M. Risyal Hidayat, yang dipublikasikan pada 17 November 2014 dalam artikel berjudul "DEFILE PASUKAN MARINIR". Artikel tersebut merupakan foto prajurit pasukan khusus Intai Amfibi (Taifib) dan Detasemen Jala Mangkara (Denjaka) Korps Marinir TNI AL saat melakukan defile di sela-sela upacara peringatan HUT Ke-69 Korps Marinir di lapangan tembak Bumi Marinir Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur.

2. Kemudian pada menit ke-01:19 sampai 01:22, terdapat foto suasana latihan keadaan khusus pasukan Denjaka TNI AL. Latihan itu digelar pada Minggu, 19 Desember 2021 di objek vital Pelabuhan Jetty MKK Migas di Payalaman, Pal Matak, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau. Foto tersebut merupakan arsip Dinas Penerangan Marinir TNI Angkatan Laut yang dipublikasikan kantor berita ANTARA pada 19 Desember 2021. 

3. Pada menit ke-03:35, fragmen video yang memperlihatkan dua orang prajurit TNI menyelamatkan seorang wanita merupakan foto atraksi terjun tempur prajurit Batalyon Intai amfibi 2 Marinir (Yontaifib 2 Mar) Pasmar 2 Korps Marinir. Selain itu, foto tersebut merupakan arsip Dinas Penerangan Korps marinir TNI Angkatan Laut yang publikasikan Viva.co.id pada 13 September 2021.

Selanjutnya, dikutip dari cekfakta.tempo.co (02/11/2023) bahwa Laksamana Muda (Laksda), Julius Widjojono membantah informasi yang menyebutkan TNI mengirimkan pasukan ke Palestina untuk membantu menyerang Israel. 

Menurut Julius, pengiriman atau pemberangkatan pasukan TNI untuk melawan Israel merupakan informasi hoaks yang diragukan sumbernya. TNI secara organisasi tidak bisa mengirimkan pasukannya ke luar negeri secara sembarangan. 

Sebagai informasi, berdasarkan Peraturan Menteri Pertahanan Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2016, pengiriman pasukan TNI ke luar negeri hanya untuk kepentingan menjaga pemeliharaan perdamaian dunia atas permintaan Perserikatan Bangsa-Bangsa melalui Resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa. Pengiriman pasukan pun harus mendapat persetujuan Presiden dengan memperhatikan pendapat Dewan Perwakilan Rakyat.

KESIMPULAN
Informasi dalam video tentang pasukan TNI bersiap membantu Palestina serang Israel, adalah tidak benar. Faktanya, video yang dibagikan merupakan kumpulan video dari peristiwa dengan waktu yang berbeda dan tidak terkait atau berhubungan dengan narasi pengiriman pasukan TNI ke Palestina. Selain itu, klaim yang beredar sudah dibantah pihak TNI.

SUMBER FAKTA:

  1. https://cekfakta.tempo.co/fakta/2569/keliru-video-dengan-klaim-pasukan-tni-bersiap-bantu-palestina-serang-israel

  2. https://www.antarafoto.com/id/view/453948/defile-pasukan-marinir

  3. https://www.antaranews.com/berita/2595305/denjaka-lakukan-skenario-latihan-pelumpuhan-aksi-teror-di-pulau-matak

  4. https://www.viva.co.id/militer/militer-indonesia/1404063-pasukan-taifib-marinir-berhasil-selamatkan-nyawa-wanita-di-jatim

  5. https://www.kemhan.go.id/itjen/wp-content/uploads/2017/01/bn398-2016.pdf

Bagikan: