[HOAKS] - VIDEO TENTANG CARA PROTEIN BERGERAK DALAM MIKROSKOP
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
DISINFORMASI
Beredar sebuah video di media sosial yang diklaim merupakan video mengenai protein yang bergerak dalam mikroskop.
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, video serupa terdapat dalam artikel yang diunggah pada website Art of the Cell, LLC www.artofthecell.com (09/05/2014) berjudul "Well, You Can Tell by the Way I Use My Walk… Scientific Illustration".
Dilaporkan dalam turnbackhoax.id (29/10/2021), video dalam artikel tersebut adalah animasi protein kinesin berformat GIF karya seniman kesehatan bernama John Liebler yang diunggahnya dalam sebuah artikel pada situs Art of the Cell.
Sebelumnya, animasi ini juga pernah dibahas oleh India Times tahun 2018 untuk membantah klaim bahwa animasi itu adalah protein myosin yang membawa endorfin menuju otak.
KESIMPULAN
Video protein yang bergerak dalam mikroskop, adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut adalah animasi protein kinesin berformat GIF karya seniman kesehatan bernama John Liebler yang diunggahnya dalam sebuah artikel pada situs Art of the Cell.
SUMBER FAKTA:
1. https://www.artofthecell.com/well-you-can-tell-by-the-way-i-use-my-walk/
2. https://turnbackhoax.id/2021/10/29/salah-video-protein-yang-bergerak-di-mikroskop/
3. https://cekfakta.com/focus/7765