[HOAKS] - VIDEO WANITA TERPELESET DI LINTAS TANGGA TURUN STASIUN MRT DUKUH ATAS


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Rabu, 13 Okt 2021

DISINFORMASI

Beredar sebuah video dengan keterangan seorang wanita terpeleset dan mengalami patah leher serta meninggal di tempat karena tengah asik dengan handphone saat sedang melintas di tangga turun stasiun MRT Dukuh Atas.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil koordinasi Tim JalaHoaks dengan PT MRT Jakarta (Perseroda) (13/10/2021), diperoleh informasi bahwa video yang beredar bukan terjadi di MRT Dukuh Atas, Jakarta.

"Video tersebut bukan di MRT Jakarta. Sepertinya di luar negeri cuma tidak tahu tepatnya dimana. Karena di dinding MRT Jakarta bersih tidak ada frame-frame seperti yang di video tersebut. Dan kalau di MRT Dukuh Atas, di bagian samping tangga selalu ada eskalator", dijelaskan oleh pihak PT. MRT Jakarta (Perseroda).

KESIMPULAN

Video tentang wanita terpeleset di lintas tangga turun Stasiun MRT Dukuh Atas, adalah tidak benar. Faktanya, menurut pihak PT MRT Jakarta video tersebut bukan terjadi di MRT Dukuh Atas, Jakarta. Karena di dinding MRT Jakarta bersih tidak ada frame-frame seperti pada video yang beredar. Selain itu, seharusnya ada eskalator di bagian samping tangga.

SUMBER FAKTA:

  1. 1. https://youtu.be/PxXLIcIzHKQ 

  2. 2. https://www.youtube.com/watch?v=H_7bYYKLa4Q

  3.  

Bagikan: