[HOAKS] - WEF SERUKAN MAKAN KOTORAN UNTUK LAWAN KRISIS IKLIM


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Senin, 18 Sep 2023

DISINFORMASI

Beredar postingan di media sosial Facebook mengenai pernyataan World Economic Forum (WEF) yang menyebutkan bahwa WEF mengimbau agar manusia untuk mengonsumsi kotoran dan urine guna untuk melawan perubahan iklim. Selain itu, dalam postingan itu disebutkan bahwa WEF mendorong pemerintahan tiap negara untuk memberlakukan hal tersebut dalam bentuk kebijakan di negara masing-masing.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks, bahwa klaim tersebut adalah tidak benar. Dilansir dari kompas.com (13/07/2023), diketahui bahwa pihak WEF tidak pernah membuat pernyataan tersebut.

Diketahui bahwa situs pertama kali yang menyebarkan informasi soal seruan WEF agar masyarakat memakan kotoran yakni The People Voice.

Situs tersebut masih satu afilansi dengan NewsPunch yang memiliki rekam jejak menerbitkan informasi bohong. Selain itu, pihak WEF juga sudah membantah kabar yang disebarkan oleh The People Voice tersebut.

Dilansir dari usatoday.com, Juru Bicara WEF, Yann Zopf membantah tudingan yang menyebut pihaknya pernah membuat seruan untuk mengonsumsi kotoran manusia.

"Forum Ekonomi Dunia tidak pernah membuat pernyataan bahwa masyarakat harus makan kotoran dan minum air seni untuk melawan perubahan iklim," ujar Zopf.

KESIMPULAN
Klaim yang menyatakan bahwa WEF mengimbau agar masyarakat mengonsumsi kotoran dan urin guna mengatasi perubahan iklim adalah tidak benar. Faktanya, World Economic Forum (WEF) tidak pernah mengeluarkan pernyataan semacam itu, dan sumber informasi yang menyebarkannya merupakan situs berita palsu.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/07/13/193000282/disinformasi-seruan-wef-untuk-makan-kotoran-demi-melawan-krisis-iklim?page=all 

  2. https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5394525/cek-fakta-tidak-benar-wef-ingin-kotoran-dan-urine-dijadikan-makanan-untuk-hindari-perubahan-iklim?page=2 

  3. https://www.usatoday.com/story/news/factcheck/2023/07/11/false-claim-wef-ordered-consumption-of-human-waste-fact-check/70389745007/ 

  4. https://climatefactchecks.org/did-wef-say-all-humans-have-to-eat-faeces-and-drink-urine-to-fight-climate-change/

Bagikan: