[HOAKS] - LOWONGAN KERJA DI ROTI O MELALUI PESAN BERANTAI
Kategori Hoaks: Konten Buatan (Fabricated Content)
DISINFORMASI
Beredar pesan berantai melalui aplikasi Whatsapp yang menginformasikan rekrutmen PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O), melalui tautan https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfJq1WFsnuLpxXN8wKGHQAIjyHJ9P31aYJr9asO7KWzkXzXIQ/viewform.
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, pada website resmi PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O) Indonesia diinformasikan agar masyarakat waspada pada modus penipuan lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O) Indonesia.
Semua proses interview di PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O) langsung oleh Recruitment Team Roti'O. Tidak dikenakan biaya (free) serta tidak melalui yayasan/penyalur kerja.
Untuk informasi selengkapnya mengenai proses rekrutmen resmi PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O), dapat diakses melalui recruitmentrotio@ppg.co.id.
KESIMPULAN
Informasi mengenai rekrutmen PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O), melalui tautan https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfJq1WFsnuLpxXN8wKGHQAIjyHJ9P31aYJr9asO7KWzkXzXIQ/viewform adalah tidak benar. Faktanya, informasi selengkapnya mengenai proses rekrutmen resmi PT. Sebastian Citra Indonesia (Roti'O), dapat diakses melalui recruitmentrotio@ppg.co.id.
SUMBER FAKTA: https://rotio.id/job-vacancy.html https://www.instagram.com/rotio.indonesia/