[HOAKS] - TAUTAN LOWONGAN KERJA MCDONALD'S INDONESIA


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten Tiruan/ Tipuan (Imposter Content)
Kamis, 17 Apr 2025

DISINFORMASI

Beredar di media sosial TikTok sebuah tautan yang diklaim merupakan tautan lowongan kerja McDonald's Indonesia disertai informasi kualifikasi, keuntungan serta posisi yang dibutuhkan.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, tautan yang beredar mengarah ke laman tidak resmi yang meminta data pribadi.

Dalam bagian Karir pada situs resmi McDonald's mcdonalds.co.id, telah dimuat informasi bahwa perusahaan saat ini sudah mendapatkan kandidat crew untuk segera dilanjutkan ke proses rekrutmen berikutnya dengan mempertimbangkan kebutuhan crew yang berbeda-beda di masing-masing restoran. Diharapkan masyarakat untuk waspada dan berhati-hati terhadap informasi rekrutmen yang bukan berasal dari sumber resmi McDonald’s Indonesia.

Adapun dilaporkan dari website milik Kementerian Komunikasi dan Digital RI komdigi.go.id (02/04/2025) bahwa unggahan yang berisi narasi yang mengeklaim bahwa McDonald’s Indonesia membuka lowongan pekerjaan merupakan informasi hoaks.

KESIMPULAN

Informasi tentang adanya tautan yang diklaim sebagai lowongan kerja McDonald's Indonesia, tidak dapat diverifikasi benar. Faktanya, tautan yang beredar mengarah ke laman tidak resmi yang meminta data pribadi dan dicurigai sebagai modus phishing. Selain itu, situs resmi McDonald's mcdonalds.co.id, telah memuat informasi bahwa  saat ini perusahaan sudah mendapatkan kandidat crew untuk segera dilanjutkan ke proses rekrutmen berikutnya.

SUMBER FAKTA:

  1. https://db-service.xyz/dgemk7/

  2. https://www.mcdonalds.co.id/career

  3. https://www.komdigi.go.id/berita/berita-hoaks/detail/hoaks-tautan-lowongan-kerja-mcdonalds-indonesia

Bagikan: