[HOAKS] - UANG PEMBAYARAN TOL ELEKTRONIK MENGGUNAKAN KARTU MASUK KE REKENING PENGUSAHA CHINA


Kategori Informasi: Disinformasi
Kategori Hoaks: Konten/ Informasi Sesat (Misleading Content)
Senin, 06 Mei 2024

[HOAKS] Uang Pembayaran Tol Elektronik Menggunakan Kartu Masuk ke Rekening Pengusaha China

DISINFORMASI

Beredar video di Facebook yang menyatakan bahwa uang pembayaran tol elektronik yang menggunakan kartu masuk ke rekening pengusaha China.

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jalahoaks diketahui bahwa klaim tersebut tidak benar. Dilansir dari kompas.com (23/04/2024), mengacu kepada keterangan humas Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) mengonfirmasi bahwa pembayaran tol yang dibayarkan oleh pengguna jalan tol masuk ke dalam rekening milik Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), seperti PT Jasa Marga, PT CMNP, PT Waskita Toll Road, Astra, dan lain-lain.

Uang tol tersebut merupakan pendapatan BUJT yang digunakan untuk keperluan biaya operasional, pemeliharaan jalan tol, dan untuk pengembalian investasi jalan tol. Isu soal jalan tol terhubung ke rekening pengusaha China merupakan isu lama yang telah beredar pada 2019.

Selain itu, salah satu bagian dalam video itu diketahui berasal dari akun Youtube Schmit dengan judul video “Teknologi Sosro bahu #soeharto #sosrobahu #pierhead #concrete #construction” yang tayang pada 16  Februari 2023. Video itu tidak ada kaitannya dengan isu pembayaran tol elektronik yang menggunakan kartu masuk ke rekening pengusaha China.

KESIMPULAN

Video di Facebook yang menyatakan bahwa uang pembayaran tol elektronik yang menggunakan kartu masuk ke rekening pengusaha China adalah tidak benar. Faktanya, uang yang dibayarkan tol menggunakan kartu masuk ke rekening milik Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), seperti PT Jasa Marga, PT CMNP, PT Waskita Toll Road, Astra, dan lain-lain.

SUMBER FAKTA:

  1. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/04/23/230300082/-hoaks-uang-pembayaran-tol-masuk-ke-rekening-pengusaha-china?page=all#page2

  2. https://youtu.be/1LCsJGCN0ME?si=JPD8NYSkPboOCfvD

Bagikan: